Berita

Persiapan LKS Tingkat Propinsi Jawa Barat di Tasikmalaya

LKS SMK 2018 Jawa Barat Telah Dimulai

Oleh MAR

 13 Maret 2018, 00:00 WIB     1142 views        LKS / Kejuaraan / Olimpiade

KAB. TASIKMALAYA – Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat, Ahmad Hadadi membuka kegiatan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Tingkat Provinsi Jawa Barat 2018, di SMK Negeri 2 Tasikmalaya, Jalan Noenoeng Tisnasaputra, Kahuripan, Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin (12/3/2018). Penyelenggaraan LKS SMK Tingkat Provinsi Jawa Barat 2018 akan dilaksanakan di Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Ciamis mulai tanggal 12 hingga 15 Maret 2018.

Hadadi mengatakan, perlombaan ini merupakan bagian dari pembinaan untuk sekolah, guru-guru dan kepada siswa, agar SMK  fokus untuk menghasilkan lulusan-lulusan yang kompenten sesuai dengan keahliannya. Selain itu, dengan adanya perlombaan ini, diharapkan siswa menjadi lebih berkarakter. Salah satu cara menumbuhkan karakter bagi siswa adalah dengan memberikan penghargaan dalam suatu perlombaan. Hal ini pun akan meningkatkan motivasi siswa sekaligus evaluasi sekolah.

“Dari sisi teknis, agar siswa punya keahilan dan dari sisi perilaku, dia punya karakter. Ini pun akan membuat anak menjadi termotivasi. Salah satunya kita ingin melihat anak yang lebih serius dan tekun. Kita beri pengarahan di tingkat Kabupaten, Provinsi hingga Nasional,” ujarnya.

Tema LKS SMK 2018 adalah “Generasi Muda ‘Zaman Now’ yang Berkompeten dan Berkarakter”. Dimana hal tersebut sesuai dengan tujuan diselenggarakannya LKS yaitu:

1.      Meningkatkan citra Sekolah Menengah Kejuruan dan mempromosikan perkembangan kualitas performansi kerja yang dimiliki siswanya;
2.      Memacu setiap SMK meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajarannya sesuai dengan tuntutan kebutuhan dunia kerja;
3.      Meningkatkan kerjasama yang lebih erat antara lembaga pendidikan (SMK) dengan dunia usaha/dunia industri, dan asosiasi profesi;
4.      Memupuk persahabatan dan kerjasama secara regional dalam membangun pendidikan menengah kejuruan;
5.      Menyediakan wahana pengembangan dan pengakuan keunggulan kerja bagi siswa SMK yang memiliki kompetensi sesuai dengan tuntutan dunia kerja.

Pada tahun ini, ada sekitar 53 mata lomba yang dikompetisikan. 23 Mata lomba diantaranya dilombakan di Tasikmalaya dan Ciamis, ke 23 matalomba tersebut diantaranya Autobody Repair, Automobile Technology, Mobile Robotics, Plastic Die Engineering (Mould Making),  Prototype Modeling (Pattern Making), Refrigeration and Air Conditioning, Welding ,CNC Milling, CNC Turning, Wood Craft, Leather Craft, Painting and Decoration, Textile Craft, Floristy, Landscaping and Gardening, Ladies and Mens Hairdressing, Beauty Therapy, Telecom Distribution Technology, Bricklaying, Joinery, Cabinet Making, Wall and Floor Tiling dan Confectionery/Pastry Cook. Peserta kegiatan merupakan perwakilan Kabupaten/Kota, dimana setiap wilayah mengirimkan satu orang atau satu tim pada setiap bidang lomba.

Sabtu, 13 Januari 2018 09.20

ini link nya :https://pesertadidik.ditpsmk.net/artikel/152/informasi-lks-smk-tahun-2018